Raptors kini memimpin seri berformat best-of-seven ini dengan 2-1, sedangkan Game 4 akan berlangsung di Miami Selasa pagi WIB lusa.
Lowry yang kesulitan pada dua pertandingan pertama, mencetak 15 poin pada kuarter ketiga, sukses pada semua dari tiga lemparan tiga angkanya.
Dia kemudian menambahkan 14 poin pada kuarter empat, termasuk sebuah jumper melewati Dwyane Wade pada 31 detik terakhir yang membuat Toronto unggul tiga poin.
Pemain Heat Joe Johnson gagal pada sebuah lemparan tiga angka dalam 16,8 detik terakhir yang membuat kedudukan poin menjadi sama.
Miami dipimpin Wade yang mencetak 38 poin yang 18 di antaranya dia ciptakan pada kuarter ketiga. Dia mempersembahkan 11 poin pada kuarter keempat namun gagal pada lemparan tiga angka pada 9,5 detik terakhir yang membuat Miami tertinggal empat poin.
Center Heat Hassan Whiteside kambuh cederanya pada 10 menit 53 detik kuarter kedua.
Whiteside sudah merasakan nyeri pada Game 1 namun memaksa bermain. Dia meninggalkan lapangan permainan dengan enam poin dan delapan menit bermain.
Center Toronto Jonas Valanciunas yang rata-rata menciptakan 19,5 poin dan 13,0 rebound pada dua pertandingan pertama, mengemas 16 poin dan 12 rebound namun dia juga harus ke luar lapangan pada kuarter ketiga karena cedera.
Raptors sedang memimpin 55-42 ketika cedera menimpa Valanciunas setelah berusaha memblok layup Wade.
Toronto sudah memimpin sejak awal pertandingan dengan 23-19 sampai akhir kuarter pertama dan 49-40 hingga paruh waktu pertama.
Raptors menggila pada kuarter kedua dengan tingkat efektivitas lemparan 68,8 persen sampai bisa memimpin hingga 11 poin, demikian Reuters.
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2016