Bandung (ANTARA News) - Sejumlah warga Bandung mengeluhkan parkir liar kendaraan roda empat yang menyebabkan kemacetan makin parah di titik-titik di jalan kota Bandung pada puncak libur panjang akhir pekan ini.
"Banyaknya kendaraan roda empat yang parkir seenaknya di pinggir jalan menyebabkan kemacetan lebih parah. Petigas parkir liar juga bermunculan," kata Iqbal salah seorang warga asal Cileunyi, Bandung, Sabtu.
Berbeda dengan kondisi kota Jakarta yang kosong pada libur akhir pekan, Kota Bandung di akhir pekan panjang seperti pekan ini ramai dipadati wisatawan.
Selain tempat-tempat wisata di kota Bandung dipadati para pengunjung, sejumlah factory outlet di jalan Riau kota Bandung juga ramai dipadati para pengunjung kendari minim lahan parkir. Akibatnya menyebakan bermunculan parkir liar yang memakai sisi jalan di Jalan Riau.
"Sayang sekali, di sisi lain kunjungan wisata sebuah keuntungan bagi Bandung, namun di sisi lain kenyamanan berlalu lintas menjadi tidak nyaman," kata Iqbal
Ia mengakui pemerintah Kota Bandung sukses dalam menjadikan Bandung sebagai kota wisata. Namun hal itu yang mengakibatkan juga kenyamanan warga Bandung berkurang karena kemacetannnya.
"Kami berharap pemerintah bisa membenahi parkir liar di jalanan Kota Bandung sehingga kenyamanan wisatawan dan warga Bandung tetap terjaga," kata Iqbal menambahkan.
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2016