Jakarta (ANTARA News) - Kapten Chelsea, John Terry, kembali turun lapangan sebagai starter saat The Blues menjamu sesama klub kota London, Tottenham Hotspur, pada Liga Utama Inggris pekan ke-36 di Stamford Bridge, Selasa dini hari waktu Indonesia.
Terry kembali setelah menjalani perawatan akibat cedera yang diderita sejak Maret 2016. Terry akan berpasangan dengan sesama bek Inggris, Gary Cahill di jantung pertahanan Chelsea dibantu Branislav Ivanovic dan Cesar Azpilicueta di posisi bek sayap.
Kinerja Terry mungkin menjadi yang paling disorot pada malam ini karena pengalamannya diharapkan mampu mengawal pergerakan Harry Kane yang menjadi top skor sementara Liga Inggris.
Tiga gelandang The Blues antara lain John Obi Mikel, Nemanja Matic dan Cesc Fabregas akan mengatur tempo permainan sekaligus menjaga kepemilikan bola dari upaya Cristian Eriksen dan Mousa Dembele yang kerap memberikan umpan untuk Kane.
Chelsea menempatkan Diego Costa sebagai penyerang tunggal, sementara pemain terbaik Liga Inggris musim lalu, Eden Hazard, diparkir di bangku cadangan oleh Guus Hiddink.
Jika Tottenham gagal meraih kemenangan pada laga ini, maka Leicester City dipastikan keluar sebagai juara Liga Premier Inggris untuk pertama kalinya.
Berikut susunan pemain kedua tim dikutip dari tottenhamhotspur.com:
Chelsea (4-2-3-1): Begovic; Ivanovic, Cahill, Terry (c), Azpilicueta; Mikel, Matic; Willian, Fabregas, Pedro; Diego Costa
Cadangan: Amelia, Baba, Loftus-Cheek, Kenedy, Oscar, Hazard, Traore
Tottenham (4-2-3-1): Lloris (c), Walker, Alderweireld, Vertonghen, Rose; Dier, Dembele; Lamela, Eriksen, Son; Kane
Cadangan: Vorm, Davies, Wimmer, Carroll, Chadli, Mason, Clinton
Pewarta: Alviansyah Pasaribu
Editor: Unggul Tri Ratomo
Copyright © ANTARA 2016