Jakarta (ANTARA News) - Mahkamah Konstitusi (MK) akan mengadakan seminar konstitusi Uni Eropa (UE) dan integrasi ASEAN bertajuk "Masa Depan Konstitusi Uni Eropa: Pelajaran Bagi ASEAN dan Indonesia" di gedung MK Jakarta, Rabu (14/3). Siaran pers MK yang diterima ANTARA News di Jakarta, Selasa, menyebutkan bahwa seminar hasil kerjasama dengan Program Pasca Sarjana Kajian Wilayah Eropa Universitas Indonesia (UI) itu akan mengkaji permasalahan konstitusi di UE. Kajian tersebut diharapkan dapat menjadi salah satu pelajaran bagi ASEAN dan Indonesia dalam rangka pengkajian proses integrasi negara-negara ASEAN. Selain itu juga akan dipaparkan sejarah dan perkembangan proses integrasi konstitusi di UE dan ASEAN, serta kemungkinan ASEAN untuk membentuk konstitusi bersama dalam kerangka integrasi politik. Hadir sebagai pembicara dalam seminar itu antara lain Ketua MK Prof.Dr.Jimly Asshiddiqie, Duta Besar Uni Eropa H.E.Jean Breteche, Direktur Riset dan Sekretaris Eksekutif Sekretaris Jenderal ASEAN Dr.Temshak Chalermpalanupap, Guru Besar Tata Negara Fakultas Hukum UI Prof.Dr.Satya Arinanto, serta dosen Program Studi Kajian Wilayah Eropa C.P.F.Luhulima. Rencananya, seminar lintas negara itu juga akan dihadiri oleh sembilan Duta Besar negara ASEAN, 23 Duta Besar negara Uni Eropa, sejumlah Dekan Fakultas Hukum dan FISIP Universitas se-Jakarta, serta beberapa anggota Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) dan Forum Konstitusi. (*)
Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2007