London (ANTARA News) - Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan rombongan tiba di London Kerajaan Inggris Senin malam waktu setempat untuk memulai kunjungan di negara itu.
Presiden Jokowi yang menumpang Pesawat Kepresidenan RI-1 tiba di Bandara Internasional Stansted London sekitar pukul 18.05 waktu setempat atau sekitar pukul 00.05 WIB setelah menempuh perjalanan udara sekitar satu jam.
Presiden Jokowi dan rombongan meninggalkan Bandara Internasional Tegel Berlin Jerman sekitar pukul 17.05 waktu setempat.
Tampak dalam rombongan tersebut antara lain Sekretaris Kabinet Pramono Anung dan Staf Khusus Presiden/Tim Komunikasi Presiden Ari Dwipayana.
Kedatangan Presiden Jokowi di Bandara Stansted dijemput oleh Duta Besar RI untuk Kerajaan Inggris Rizal Sukma yang memasuki Pesawat Kepresidenan RI-1.
Kemudian di tangga bawah pesawat, Presiden Jokowi disambut antara lain oleh pejabat yang mewakili Ratu Inggris, Duta Besar Inggris untuk Indonesia Moazzam Malik.
Dari Bandara Stansted, Presiden dan rombongan bergerak menuju Hotel Grossvenor House. Tidak ada agenda terjadwal untuk Senin malam. dan Presiden dijadwalkan melakukan kegiatam resmi pada Selasa (19/4).
Pewarta: Agus Salim
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2016