Jakarta (ANTARA News) - Arsenal gagal memaksimalkan peluang untuk merebut posisi ketiga dari Manchester City setelah hanya bermain seri 1-1 melawan Crystal Palace pada Liga Utama Inggris pekan ke-34 di Stadion Emirates, Minggu.

Arsenal tetap di posisi empat dengan perolehan 60 poin, atau menyamai poin Manchester City yang berada di posisi tiga karena unggul selisih gol.

Sementara itu Crystal Palace cukup aman di posisi 16 dengan perolehan 39 poin, atau unggul delapan poin dari Norwich City di posisi 17.

Pasukan Meriam London mencetak gol duluan saat umpan Danny Welbeck langsung ditanduk menjadi gol oleh Alexis Sánchez pada menut 45.

Arsenal nyaris menggandakan kedudukan jika tandukan Danny Welbeck dari sepak pojok Mesut Ozil tidak melebar ke sisi kiri pada menit 47.

Palace kemudian memasukan bekas pemain Arsenal, Immanuel Adebayor, untuk menggantikan Connor Wickham pada menit 64.

Pergantian pemain itu membuahkan hasil karena Adebayor mengirimkan umpan yang dikonversi menjadi gol oleh Yannick Bolasie pada menit 81.

Arsenal belum menyerah, Gabriel Paulista sempat berpeluang saat menyambut umpan Ozil menit 87, sayang tandukannya bisa ditangkap kiper Palace. Skor 1-1 bertahan hingga laga selesai, demikian situs Premier League.

Susunan pemain kedua tim:

Arsenal (4-2-3-1): Cech; Bellerin, Gabriel, Koscielny, Monreal; Coquelin, Elneny; Iwobi, Ozil, Alexis; Welbeck.

Crystal Palace (4-3-3): Henessey; Ward, Dann, Delaney, Souare; Ledley, Jedinak, Cabaye; Bolasie, Wickham, Puncheon.

Pewarta: Alviansyah Pasaribu
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2016