Kabul (ANTARA News) - Kementerian Kebudayaan Afghanistan menyatakan, Sabtu, pihaknya telah membatalkan tur seorang penampil Iran, dengan alasan pertunjukannya "menghina" lagu kebangsaan dan penyair sufi abad 13 yang amat dihormati. Penyanyi Mira`aj Mohammadi dan band-nya juga diperintahkan meninggalkan negara itu setelah menggelar pertunjukan sekali saja di Kabul, kata kementerian itu dalam pernyataannya. "Aparat keamanan diminta menghentikan konser tersebut dan mendeportasi band tak bertanggung jawab itu secepatnya," tutur kementerian kebudayaan. Seorang pejabat kementerian itu mengemukakan kepada AFP, seorang penampil wanita dengan "sikap menghina" telah bertanya kepada hadirin apakah salah satu dari mereka tahu lagu kebangsaan baru atau dapat membawakan syair karya penyair sufi abad ke-13, Rumi. Konser tersebut, yang disponsori sebuah perusahaan swasta Afghanistan, semula dijadwalkan akan menggelar pertunjukan hari kedua. (*)

Copyright © ANTARA 2007