Meskipun diblokir di China sejak 2009, Twitter terus berbaik-baik kepada perusahaan-perusahaan China agar membeli ruang iklan pada layanannya yang digunakan oleh lebih dari 300 juta orang.
"Selamat datang dari Twitter, @KathyChen2016! Beliau bergabung dengan kita sebagai MD kita untuk China!", cuit Dorsey.
Chen, yang berdasarkan profil pada akun Twitter-nya diketahui tinggal di Hong Kong, mencuit bahwa dia tengah berusaha menciptakan "nilai lebih untuk perusahaan-perusahaan, para pencipta, para mitra dan para pengembang China".
Februari silam Twitter melaporkan kinerja triwulan pertamanya yang penggunanya tumbuh sejak ditawarkan ke publik, demikian Reuters.
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2016