London (ANTARA News) - Tim yang finis di peringkat keempat Liga Utama Inggris berpeluang gagal mendapatkan tiket ke Liga Champions musim depan jika Manchester City menjuarai kompetisi klub elit Eropa itu dan Liverpool meraih kesuksesan di Liga Europa.

City telah melaju ke semifinal Liga Champions, sedangkan Liverpool menjamu Borussia Dortmund dalam leg kedua perempat final Liga Europa pada Kamis, setelah bermain imbang 1-1 pada leg pertama di Jerman.

Dengan pemenang kedua kompetisi ini dijamin mendapatkan tiket ke Liga Champions, sejumlah skenario potensial pun dapat terwujud.

Jika City, yang saat ini menghuni peringkat keempat, menjuarai Liga Champions dan finis di luar empat besar, mereka dan tiga tim teratas akan lolos ke fase grup. Tim yang berada di peringkat keempat juga akan melaju ke putaran kualifikasi.

Jika City menjuarai Liga Champions dan finis di empat besar dan Liverpool menjuarai Liga Europa, empat tim teratas akan melaju ke fase grup.

Jika City menjuarai Liga Champions dan finis di luar empat besar dan Liverpool, yang saat ini menghuni peringkat kedelapan, menjuarai Liga Europa, kedua tim akan melaju ke fase grup bersama tim tiga besar, yang berarti tim peringkat keempat akan terdepak.

Tottenham Hotspur finis di peringkat keempat pada 2012, namun harus bermain di Liga Europa ketika Chelsea, yang finis di peringkat keenam, menjadi juara Liga Champions berkat kemenangan adu penalti atas Bayern Munich untuk lolos otomatis sebagai juara bertahan.

Kesuksesan Chelsea mengorbankan Spurs yang harus berkompetisi di Liga Europa, karena hanya empat tim dari satu negara yang diizinkan berkompetisi.

Meski Spurs melakukan protes -- mengacu pada kejadian 2005 ketika juara Liga Champions Liverpool ditambahkan sebagai tim kelima -- UEFA bersikukuh dengan keputusannya namun mengamandemen peraturan-peraturan untuk mengizinkan maksimal lima klub per negara setahun kemudian.

Spanyol memiliki lima tim yang bermain di Liga Champions musim ini setelah Barcelona, Real Madrid, Atletico Madrid, dan Valencia finis di empat besar Liga Spanyol, dan ditemani oleh Sevilla yang mengikuti kompetisi itu sebagai juara Liga Europa. Demikian laporan Reuters.

(Uu.H-RF/A020)

Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2016