London (ANTARA News) - Petinju Inggris Anthony Joshua menjadi bintang baru dalam blantika tinju kelas berat ketika menunjukkan kekuatan dan keganasannya untuk menghentikan Charles Martin pada ronde kedua dan merebut gelar versi IBF di London, Sabtu (Minggu WIB).

Joshua menjadi petinju pertama yang secara beruntung meraih emas kelas super berat Olimpiade kemudian meraih gelar juara dunia profesional.

Pertarungam melawan juara bertahan dari AS itu berlangsung di O2 Arena, tidak jauh dengan tempat ketika ia menjadi juara Olimpiade London 2012.

Petinju berusia 26 tahun itu membuat Martin menelan kekalahan pertamanya dari 16 penampilan profesionalnya.

Pukulan-pukulan keras Joshua membuat Martin roboh dua kali pada ronde kedua.

Saat roboh yang kedua kalinya, Martin mencoba bangkit pada hitungan kesembilan, namun wasit memutuskan pertarungan harus berhenti, demikian laporan Reuters.

(Uu.T004)

Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2016