"Sikap kami sebagai pimpinan di wilayah, apa pun yang diputuskan dewan pimpinan pusat pasti kami laksanakan," ujar Ketua DPW PKS Jawa Timur Arif Hari Setiawan kepada wartawan di Surabaya, Kamis.
Ia mengaku telah menerima informasi melalui Surat Keputusan Dewan Pengurus Pusat PKS tentang pemberhentian Fahri Hamzah, kemudian pengajuan Ledia Hanifa sebagai Wakil Ketua DPR RI, serta penerimaan pengunduran diri Sekretaris Jenderal PKS Taufik Ridlo yang kemudian digantikan Mustafa Kamal.
DPTW PKS Jatim yang terdiri dari Majelis Pertimbangan Wilayah (MPW), Dewan Pengurus Wilayah (DPW), dan Dewan Syariah Wilayah (DSW), bersama seluruh elemen kader dan jajaran pengurus DPD (tingkat kabupaten/kota), DPC (tingkat kecamatan), hingga DPRa (tingkat desa/kelurahan) siap melaksanakan SK itu.
"Sebagai koordinator DPTW PKS Jatim, saya siap mengamankan seluruh keputusan karena ini merupakan bagian dari upaya konsolidasi partai yang berkhidmat kepada umat, bangsa, dan Negara," kata dia.
Pewarta: Fiqih Arfani
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2016