Tokyo (ANTARA News) - Bursa saham Tokyo melemah tajam pada akhir perdagangan Selasa, dengan indeks saham Nikkei terjun ke posisi terendah dua bulan, tertekan apresiasi yen dan penurunan harga minyak.

Indeks Nikkei 225 di Bursa Efek Tokyo (TSE) jatuh 390,45 poin atau 2,42 persen dari Senin menjadi ditutup pada 15.732,82.

Sementara itu, indeks Topix dari seluruh saham papan utama turun 34,34 poin atau 2,64 persen menjadi 1.268,37.

Semua saham di papan utama melemah, yang dipimpin oleh saham perbankan, pertambangan dan sekuritas, dengan nilai transaksi mencapai sekitar 2.279,7 miliar yen (sekitar 20,56 miliar dolar AS), demikian Xinhua.

(Uu.A026)

Editor: Heppy Ratna Sari
Copyright © ANTARA 2016