Jakarta (ANTARA News) - Partai Persatuan Pembangunan (PPP) menyerukan kepada umat Islam untuk melakukan istighotsah (doa bersama) secara nasional atas musibah yang terjadi silih berganti, kata Sekjen DPP PPP Irgan Chairul Mahfiz.
"PPP juga berharap agar khotbah Sholat Jumat (9/3) bisa diisi dengan tema spesifik dalam menghadapi berbagai musibah," kata Irgan dalam pernyataan yang dikirimkan ke ANTARA News di Jakarta, Jumat.
Menurut Irgan, doa bersama itu sebagai ikhtiar memohon kepada Allah SWT agar bangsa Indonesia dijauhkan dari segala bencana,
Selain menyatakan keprihatinan yang mendalam dan turut belasungkawa atas berbagai musibah yang terjadi selama ini, Irgan juga mengingatkan bahwa musibah yang bertubi-tubi, hendaknya menyadarkan semua kalangan betapa tidak boleh ada ruang sekecil apa pun untuk berbuat kelalaian dan kesalahan.
Bagi PPP, kata Irgan, musibah hendaknya menjadi renungan dan koreksi bagi semua komponen bangsa agar tidak melakukan perbuatan yang tidak terpuji seperti merusak alam, manajemen yang kurang transparan, tidak profesional, sikap koruptif, saling menyalahkan, selalu berorientasi pada kekuasaan dan materi, hingga kemudian terjadi pelanggaran terhadap norma-norma yang ada serta ketidakpatuhan manusia pada hukum Allah SWT.(*)
Editor: Bambang
Copyright © ANTARA 2007