Markel Bergara mengantarkan klub Basque ini unggul pada menit kedua yang digandakan oleh gol bunuh diri Grzegorz Krychowiak sebelum turun minum.
Kevin Gameiro menciptakan satu gol untuk tuan rumah dari titik penalti pada awal babak kedua.
Setelah itu pada menit 67, Bergara mendapatkan kartu kuning kedua sehingga tim tamu harus bermain dengan sepuluh orang. Namun tuan rumah tak bisa memanfaatkan surplus satu pemain untuk menyamakan kedudukan.
Sevilla adalah satu-satunya tim La Liga yang tidak pernah menang tandang, namun mereka tetap berada dalam perburuan tampil di Liga Europa berkat selalu tampil cemerlang di kandang sendiri.
Namun kali ini peruntungan mereka berakhir di tangan Real Sociedad yang setelah kemenangan ini naik ke posisi sepuluh, sedangkan Sevilla tertahan di posisi ketujuh, demikian laman ESPN.
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2016