Baghdad (ANTARA News) - Pasukan kontraterorisme Irak yang didukung pasukan angkatan darat Irak dan serangan udara dari koalisi pimpinan AS maju memasuki kota di bagian barat Irak di Hit untuk mengusir para militan ISIS.
Seorang perwira pasukan elite Irak mengatakan pasukannya kini berada satu kilometer dari pusat kota Hit yang berada sekitar 130 km dari arah barat Baghdad.
Dengan direbutnya kembali Hit, yang secara strategis berlokasi di Sungai Eufrat di dekat pangkalan udara Ain al-Asad di mana ratusan tentara AS melatih pasukan Irak, akan mendorong ISIS jauh ke barat ke perbatasan Irak-Suriah, sehingga memotong akses ke kota Samarra di Irak utara dan membuat Falluja menjadi satu-satunya benteng pertahanan ISIS yang dekat ke Baghdad.
Baghdad berhasil menekan ISIS dalam beberapa bulan belakangan dan bersumpah untuk merebut kembali kota Mosul tahun ini.
Pasukan Irak menyeru penduduk Hit untuk menjauhi posisi-posisi ISIS karena itu semua menjadi target penghancuran pasukan Irak.
ISIS berulang kali menggunakan penduduk sebagai tameng manusia demi memperlambat gerak maju pasukan Irak dan meperumit serangan udara yang penting untuk operasi darat, demikian Reuters.
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2016