Jakarta (ANTARA News) - Penyerang Juventus Mario Mandzukic menyumbang satu gol untuk Kroasia saat ditahan imbang Hungaria 1-1 pada laga persahabatan di Stadion Ferenc Puskas, Hungaria, Minggu dini hari WIB.

Mario Mandzukic menciptakan golnya saat laga berumur 29 menit melalui sepakan kaki kanan yang mengantarkan bola masuk ke pojok kanan gawang Hungaria usai mendapatkan assist dari Ivan Perisic.

Namun keunggulan Kroasia sirna setelah kapten Hungaria, Balazs Dzsudzsak, menciptakan gol dari tendangan bebas melengkung yang melewati pagar pemain Kroasia pada menit 79. Skor 1-1 bertahan hingga laga usai.

Kroasia tergabung dalam grup D Piala Eropa 2016 bersama Spanyol, Republik Ceko, dan Turki. Sementara Hungaria berada di grup F untuk melawan Islandia, Austria dan Portugal, demikian Skysports.

Susunan pemain kedua tim:

Hungaria (4-4-2): Dibusz, Fiola, Guzmics, Lang, Korhut, Nagy, Gera, Nemeth, Kleinheisler, Dzsudzsak, Priskin.

Kroasia (4-4-2):
Kalinic, Corluka, Schildenfeld, Vida, Vrsaljko, Modric, Perisic, Antolic, Brozovic, Kovacic, Mandzukic.

Pewarta: Alviansyah Pasaribu
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2016