Jakarta (ANTARA News) - Smartphone terbaru Apple yang segera meluncur, iPhone SE berlayar 4 inci atau sebelumnya dikenal sebagai iPhone 5se, akan memiliki fitur perekaman video berkualitas 4K (3840 × 2160), menurut Apple Insider.


Laman Phone Arena, Rabu, menyebutkan jika kabar ini akurat, iPhone SE akan menjadi smartphone Apple ketiga yang menawarkan perekam video 4K setelah iPhone 6s dan iPhone 6s Plus.


Sejumlah laporan sebelumnya mengungkapkan, iPhone SE akan hadir dengan kamera belakang 12 megapiksel yang dilengkapi lampu LED ganda, sama dengan yang diusung iPhone 6s.


iPhone SE dan seri 6s disebut-sebut mengandalkan prosesor yang sama yaitu dual-core A9 besutan Apple.


Serupa dengan iPhone 5s, iPhone SE dilaporkan akan menggunakan layar 4 inci dengan resolusi 640 x 1139 piksel.


Apple dikabarkan membanderol iPhone SE dengan harga yang sama dengan iPhone 5s, yaitu mulai dari sekitar 450 dolar AS.


Beberapa sumber menyebutkan iPhone SE akan resmi diumumkan pekan depan pada tanggal 21 Maret saat Apple mungkin juga akan merilis iPad Air baru.

Penerjemah: Try Reza Essra
Editor: Unggul Tri Ratomo
Copyright © ANTARA 2016