Padang (ANTARA News) - Sebuah gedung SD di kawasan Sumani, Kabupaten Solok, Sumbar, dilaporkan terbakar dan empat siswa tewas terpanggang, menyusul gempa berkekuatan 5,8 skala Richter yang mengguncang daerah itu, Selasa sekitar pukul 10.40 WIB. Informasi diterima ANTARA News dari Solok, menyebutkan gedung SD itu terbakar dan roboh. Dugaan api masih belum diketahui, karena kondisi di lokasi panik. Selain empat murid terpanggang, kemungkinan masih ada korban lainnya karena kerusakan cukup parah di daerah itu. Informasi lainnya, gedung BRI Solok rubuh dan rata dengan tanah, belum diketahui adanya korban di lokasi itu. Dari Kabupaten Tanah Datar, Sumbar, dilaporkan gedung sekolah tsanawiyah juga rubuh, sehingga menyebabkan satu siswa tewas dan belasan lainnya luka-luka serta dilarikan ke RSUD Padang panjang untuk mendapat perawatan medis. (*)
Pewarta:
Copyright © ANTARA 2007