Kami tidak tahu Eric Deters. Belum ada pembatalan."
Ohio (ANTARA News) - Seorang jurubicara calon presiden Amerika Serikat (AS) Partai Republik, Donald Trump pada Sabtu waktu setempat (Minggu WIB) membantah laporan media bahwa Trump telah membatalkan reli kampanye di Ohio karena alasan keamanan.
Situs berita cincinnati.com telah mengutip Eric Deters, juru bicara lokal untukkampanye Trump, bahwa pihakpengamanan tidak bisa membuatpersiapan lengkap dalam waktu singkatuntuk mengadakan acara pada hariMinggu di Cincinnati Duke Energy Convention Center.
Tapi, Hope Hicks selaku juru bicara Trump melalui surat elektronik(e-mail) mengumumkan: "Kami tidak tahu Eric Deters. Belum ada pembatalan."
Ohio adalah diantara lima negara menyelenggarakan pemilu pendahuluan pada Selasa pekan depan.
Sementara itu, kegiatan reli Trump di Chicago dibatalkan pada hari Jumat setelah bentrokan antarapendukung Trump dan pengunjuk rasa.
Penerjemah: Ruslan Burhani
Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2016