Samarinda (ANTARA News) - Kesebelasan Pusamania Borneo FC melenggang ke babak final Piala Gubernur Kalimantan Timur (PGK) 2016, setelah meruntuhkan perlawanan Surabaya United dengan skor 3-0, pada laga semifinal di Stadion Segiri Samarinda, Kamis.
Kemenangan telak pada laga terakhir semifinal tersebut, memastikan langkah PBFC menuju babak final PGK 2016, setelah pada pertandingan semifinal sebelumnya tim berjuluk Pesut Etam itu juga mengalahkan Sriwijaya FC melalui drama adu penalti.
Secara keseluruhan tim PBFC meraih poin lima, yakni tiga poin dari hasil kemenangan murni di waktu 45 menit, dan dua poin dari kemenangan laga adu penalti.
Bagi Sriwijaya FC dengan raihan poin tiga, menempati peringkat kedua dan masih punya peluang untuk perebutan juara ketiga.
Sedangkan langkah Surabaya United telah tertutup, karena menempati posisi juru kunci di babak semifinal.
Tiga gol kemenangan tuan rumah dicetak oleh Arpani menit 4, Edilson Tavares menit 7 dan Terens Puhiri menit 33.
Lolosnya Pusamania Borneo FC menembus babak final, seakan menjadi penyelamat bagi kesebelasan Kalimantan Timur yang berkiprah di ajang PGK 2016.
Sebab tiga kesebelasan Kalimantan lainya yakni Mitra Kukar, Tim PON Kaltim dan Persiba Balikpapan, sudah tersingkir di pertandingan sebelumnya.
Pada laga Final yang berlangsung pada 14 Maret 2016 di Stadion Utama, Palaran, Samarinda, tim besutan Basri Badusalam ini akan berhadapan dengan tim Madura United.
Tim Madura United memastikan tiket final melalui babak semifinal trofeo yang dilaksanakan di Stadion Aji Imbut Tenggarong, Rabu (9/3) kemarin.
Sedangkan perebutan juara ke 3, akan mempertemukan kesebelasan Arema Cronus menghadapi Sriwijaya FC, sebelum perhelatan final digelar.
Pewarta: Arumanto
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2016