Hong Kong (ANTARA News) - Saham-saham Hong Kong mencatatkan kenaikan di awal dan berakhir sedikit lebih rendah pada Kamis, karena sentimen diperburuk oleh berlanjutnya kemerosotan di saham daratan pada perdagangan sore.

Indeks acuan Hang Seng turun 0,1 persen menjadi ditutup pada 19.984,42 poin, sedangkan indeka CEI (China Enterprises Index) berkurang 0,3 persen menjadi berakhir pada 8.420,14 poin.

Di pagi hari, saham-saham Hong Kong mengikuti pasar Asia yang menguat, didukung oleh harapan bahwa Bank Sentral Eropa akan mengumumkan stimulus moneter baru untuk mendukung perekonomian Eropa yang lesu.

Tetapi indeks utama Hong Kong membalikkan keuntungan dalam perdagangan sore, karena aksi jual yang kian cepat di pasar Tiongkok, yang berakhir turun sekitar dua persen, demikian Reuters melaporkan.

(A026/A011)

Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2016