Hong Kong (ANTARA News) - Saham-saham Hong Kong berakhir datar pada Senin, mengabaikan kenaikan di pasar daratan karena meningkatnya tekanan jual setelah indeks acuan Hang Seng naik 10 persen selama tiga minggu terakhir.

Hang Seng ditutup turun 0,1 persen menjadi 20.159,72 poin, sementara China Enterprises Index naik 0,8 persen menjadi berakhir di 8.626,31 poin, lapor Reuters.

Hong Hao, direktur riset di BOCOM International, mengatakan reli Hong Kong bisa dimulai lagi jika selera terhadap aset-aset berisiko naik lagi.

"Hong Kong telah dihargakan dalam banyak berita buruk. Dengan valuasi rendah ... Hong Kong memiliki alasan yang baik untuk rebound," tulisnya.

Saham-saham energi menguat didukung kenaikan berkelanjutan pada harga minyak.
(Uu.A026)

Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2016