"Saya minta semua petugas PPSU agar turun ke lapangan, rajin-rajin mengecek saluran air yang ada di wilayah DKI Jakarta. Apalagi, sekarang sedang musim hujan," kata Basuki di Balai Kota, Jakarta Pusat, Rabu.
Menurut pria yang akrab disapa Ahok itu, pengecekan secara berkala akan membuat penyebab genangan dapat diidentifikasi.
"Makanya, saya sudah minta ke PPSU kalau ada genangan, langsung dicek. Kemudian, dicek juga saluran airnya. Dengan begitu, penyebab munculnya genangan itu bisa diketahui dari awal," ujar Ahok.
Dia menuturkan apabila penyebab munculnya genangan di suatu lokasi sudah diketahui, maka petugas PPSU dapat segera menangani genangan air itu.
"Setelah diketahui penyebab genangan itu, kami berharap petugas PPSU bisa segera mengambil tindakan, sehingga tidak ada lagi genangan yang muncul di lokasi tersebut," tutur Ahok.
Dia mengungkapkan seluruh saluran air yang ada di wilayah ibu kota harus selalu dibersihkan sehingga ketika hujan turun, air hujan dapat mengalir lancar ke sungai terdekat.
"Jangan sampai ada sampah memenuhi saluran-saluran air. Sampah-sampah di saluran air bisa menghambat laju air. Karena air tidak bisa mengalir dengan lancar, maka munculah genangan," ungkap Ahok.
Pewarta: Cornea Khairany
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2016