Madrid (ANTARA News) - Atletico Madrid meraih tiga poin penuh pada laga pekan ke-27 La Liga Spanyol dengan membekuk Real Sociedad 3-0 di Stadion Vicente Calderon, Rabu pagi WIB.
Kemenangan tersebut membuat tim asuhan Diego Simeone itu kini mengemas 61 poin dan hanya terpaut lima poin dari pemuncak klasemen, Barcelona (66), meski juara bertahan liga itu baru akan melakoni laga pekan ke-27 pada Jumat (4/3) pagi WIB.
Saul Niguez dan Antoine Griezmann menjadi penyumbang gol kemenangan Atletico dalam laga tersebut, sementara satu gol lain berasal dari gol bunuh diri gelandang Sociedad, Diego Reyes.
Gol bunuh diri tersebut sekaligus menjadi pembuka keunggulan Atletico pada menit delapan laga kali ini, saat Reyes berusaha menghalau bola umpan silang yang dilepaskan Saul yang justru mengarahkan bola ke gawang sendiri.
Atletico harus menunggu hingga babak kedua untuk menggandakan keunggulan mereka, lewat tendangan voli dari Saul menyambut umpan silang yang dilepaskan Luciano Vietto pada menit 46.
Pada menit 60, Atletico mendapat hadiah tendangan penalti dari wasit Alejandro Jose Hernandez setelah Griezmann terjatuh di dalam kotak penalti, meski barisan pemain Sociedad memprotes keputusan tersebut.
Griezmann menjadi algojo dan dengan tenang mengecoh penjaga gawang Geronimo Rulli ke arah yang berlawanan, sekaligus memastikan kemenangan Atletico 3-0 atas Sociedad.
Susunan pemain kedua tim seturut laman resmi Liga Spanyol:
Atletico Madrid (4-4-2): Jan Oblak (PG); Juanfran, Gimenez, Diego Godin (Lucas Hernandez), Filipe Luis; Koke, Gabi (Oliver Torres), Augusto Fernandez; Luciano Vietto, Antoine Griezmann (Angel Correa)
Pelatih: Diego Simeone
Real Sociedad (4-3-3): Geronimo Rulli (PG); Aritz Elustondo, Mikel Gonzalez, Alberto De La Bella, Hector (Carlos Vela); Esteban Granero (Ruben Pardo), Diego Reyes, Asier Illaramendi; Bruma (Capilla), Jonathas, Xabi Prieto
Pelatih: Eusebio Sacristan
Penerjemah: Gilang Galiartha
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2016