Denpasar (ANTARA News) - Maestro seni rupa Drs I Nyoman Gunarsa di sela-sela menghasilkan karya lukis di kanvas selalu menyempatkan diri memburu karya-karya seni bermutu tinggi untuk koleksi museum."Upaya memburu karya seni itu dilakukan ke berbagai daerah di Indonesia dan luar negeri saat menggelar pameran ke berbagai negara," kata Pemilik Museum Seni Lukis Klasik Bali itu di Denpasar, Sabtu. Ia mengatakan, upaya mengumpulkan karya-karya seni yang bermutu kali ini untuk dijadikan koleksi Museum Seni Lukis Kontemporer Indonesia. Museum yang sedang dalam proses pengerjaan itu lokasinya berdampingan dengan Museum Seni Lukis Klasik Bali yang telah beroperasi sejak tahun 1994.Gunarsa menjelaskan, upaya memburu lukisan yang cocok sebagai koleksi telah dilakukan sejak lama, hingga kini berhasil mengumpulkan sekira 150 lukisan. Lukisan tersebut hasil karya seniman modern dari dalam dan luar negeri yang akan dipajangkan sebagai koleksi Museum Seni Lukis Kontemporer Indonesia yang dijadualkan rampung dalam tahun 2009. Dengan demikian dalam satu kawasan seluas empat hektar itu, Gunarsa akan mengelola dua buah museum yang satu sama lain mempunyai koleksi yang berbeda, namun saling berkaitan. (*)
Pewarta:
Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2007