Permainan dilakukan oleh sebuah tim ..."
Surabaya (ANTARA News) - Angkatan Laut Indonesia (TNI AL) dan Singapura (RSN) menggelar permainan menggembirakan (fun game) di Changi Naval Base Sport Stadium, Singapura, untuk meningkatkan sekaligus menumbuhkan persaudaraan sesama militer matra bahari.
Kepala Dinas Penerangan Komando Armada Kawasan Timur (Koarmatim) Letkol Laut (KH) Maman Sulaeman dalam keterangan pers di Surabaya, Minggu, melaporkan bahwa olah raga bermain bersama antara TNI AL dan Republic Singapore Navy (RSN) pada Sabtu (27/2) itu merupakan rangkaian acara latihan bersama "Exercise Eagle Indopura 2016" yang digelar dua tahunan.
Permainan itu diawali dengan saling merebut bola basket kecil melibatkan anggota sesuai urutan dengan nomornya masing- masing, yang disebut "Game Dog and Bano".
"Permainan dilakukan oleh sebuah tim, yang setiap tim itu ada empat orang, terdiri dari gabungan TNI AL dengan RSN. Tim ini harus bisa menyelesaikan beberapa permainan," katanya.
Permainan itu diantaranya menyusun gelas setinggi-tingginya dengan tali (high high up the sky) dan memasukan tali ke setiap orang dengan bergandengan tangan tanpa boleh terlepas (unbreakable).
Kemudian, mereka menyusun cincin gabus setinggi- tingginya menggunakan sumpit (stack, stick, stack), memindahkan air ke dalam ember di kepala (tup the bucket), memasukan bola ping pong ke gelas kecil yang berisi air (po the cups), lempar tali buangan dengan sasaran ember (heave the line).
"Selama melaksanakan permainan, fun game, kedua tim dari TNI AL dan RSN berjalan menyenangkan serta penuh semangat kerja sama dalam memecahkan tiap permainan yang dilombakan," katanya.
Selain itu, ia mengemukakan, fun game itu tidak hanya membawa arti sebuah kontes, fisik atau mental, namun untuk menambah kebersamaan, hiburan dan rekreasi antara TNI AL dan RSN.
Acara itu dihadiri Komandan KRI Sultan Hasanudin (SHN)-366 Letkol Laut (P) Sandharianto, Komandan KRI Sultan Iskandar Muda (SIM)-367 Letkol Laut (P) Ashari Alamsyah, Komandan RSS Tenacious Lieutenant Colonel H.C. Kwan dan Komandan RSS Gallant Major O.H. Zongbo.
Permainan itu dilakukan setiba KRI Sultan Hasanudin (SHN)-366 dan KRI Sultan Iskandar Muda (SIM)-367 di Pangkalan Angkatan Laut Singapura pada Jumat (26/2).
Kedatangan mereka disambut oleh Atase Pertahanan (Athan) RI Kolonel Laut (P) Sumartono dan para perwira RSN saat sandar di Changi Naval Base, Singapura.
Setelah penyambutan usai, Athan RI beserta perwakilan Perwira Republic Singapore Navy melakukan kunjungan ke KRI Sultan Hasanuddin (SHN)-366 yang disambut oleh Komandan KRI SHN-366 Letkol Laut (P) Sandharianto, didampingi Komandan KRI SIM-367 Letkol Laut (P) Ashari Alamsyah.
Kemudian, Komandan KRI SHN-366 dan Komandan KRI SIM-367 juga berkesempatan mengunjungi RSS Tenacious (Kapal perang dari RSN) yang disambut oleh Komandan RSS Tenacious Lieutenant Colonel H.C. Kwan dan Komandan RSS Gallant Major O.H. Zongbo.
Pewarta: Edy M, Ya`kub
Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2016