Jakarta (ANTARA News) - Tim Persija Jakarta mulai melakukan tes kekuatan sebelum turun pada turnamen Piala Bhayangkara dengan menghadapi tim Pra PON DKI Jakarta di Lapangan National Youth and Training Center, Bojongsari, Depok, Jawa Barat, Sabtu.
Uji coba ini bukan perkara mudah bagi anak asuh Paulo Camargo itu. Saat menurunkan tim utama di babak pertama justru permainan tidak bisa berkembang dengan baik. Tim Macan Kemayoran itu dibuat bekerja keras oleh pemain muda DKI Jakarta yang disiapkan untuk Pra PON 2016 itu.
Pada babak pertama, mantan pelatih Persibo Bojonegoro itu menurunkan Andritany Ardhiyasa untuk posisi penjaga gawang. Untuk pemain belakang menurunkan Ismed Sofyan, Maman Abdulrahman, Firmansyah dan Andik Rendika Rama.
Posisi tengah diisi Ramdani Lestaluhu, Egi Melgiansyah, Ade Jantra dan Rudi Setiawan. Sedangkan depan diisi Rahmaf Afandi dan Rizal Umanailo. Hanya saja hingga babak pertama usai tidak hanya gol yang tercipta meski banyak peluang menciptakan gol diantaranya lewat Egi Melgiansyah.
Pada babak kedua, pelatih asal Brasil itu menurunkan pemain berbeda dan didominasi pemain muda. Posisi penjaga gawang diisi Reky Rahayu. Untuk pemain lainnya mengandalkan Gunawan Dwi Cahyo, Vava Mario Zagalo, Novri Setiawan, Reza, Fajar, Amarzukih, Rianto, Kamil dan Aldi Al Achya.
Pergantian pemain membuat pola permainan lebih terbuka. Tekanan demi tekanan kearah gawang tim Pra PON DKI Jakarta juga sering terjadi. Akhirnya gol yang ditunggu oleh ratusan Jakmania yang terus menunggu sejak awal hadir juga yang salah satunya lewat Aldi Al Achya.
Meski hanya sebatas pertandingan uji coba, pertandingan antara Persija melawan tim Pra PON DKI Jakarta yang berakhir untuk keunggulan Macan Kemayoran dengan skor 2-0 ini terbilang cukup meraih karena pendukung fanatiknya yaitu Jakmania datang dengan membawa seperangkat drumnya.
Tidak ketinggalan bendera dan spanduk juga terbentang di hampir semua sisi lapangan. Jakmania yang datang terbilang tidak hanya dari wilayah Jakarta Selatan, namun juga dari Jakarta Timur, Barat dan bahkan ada yang datang dari Depok dan Bogor.
"Sudah kangen juga lihat Persija main. Makanya saya bela-belain datang kesini," kata salah satu Jakmania yang hadir di pertandingan uji coba, Ferdi.
Dari beberapa spanduk yang dibentangkan oleh Jakmania, ada satu yang cukup menarik yaitu spanduk yang dibawa oleh Jakmania asal Cileungsi yang bertuliskan "Begini Mulu, Juaranya Kapan?.
Tturnamen Piala Bhayangkara akan digulirkan 17 Maret hingga 3 April. Ada 10 tim yang bersaing dalam grup. Grup A, pertandingan digelar Bandung dan Grup B digelar di Bali.12:07:55
Pewarta: Bayu Kuncahya
Editor: AA Ariwibowo
Copyright © ANTARA 2016