Frankfurt (ANTARA News) - Indeks acuan DAX 30 di Bursa Efek Frankfurt, Jerman, berakhir turun 71,73 poin atau 0,8 persen pada Selasa menjadi 9.135,11 poin.

Negara-negara penghasil minyak termasuk Arab Saudi, Rusia dan beberapa anggota kunci OPEC memutuskan untuk membekukan produksi minyak pada tingkat Januari dalam pertemuan di Doha pada Selasa, lapor Xinhua.

Pelaku pasar di sini kecewa pada hasil dan indeks saham unggulan DAX 30 berakhir di wilayah negatif, menurut analis lokal.

Deutsche Post naik 1,24 persen dan Beiersdorf, sebuah perusahaan perawatan kulit, menambahkan 0,46 persen.

Di sisi lain, perusahaan utilitas E.ON menurun 3,6 persen, diikuti HeidelbergCement turun 3,37 persen, Thyssenkrupp kehilangan 3,11 persen, Commerzbank merosot 2,16 persen dan Deutsche Boerse turun 1,95 persen.

Deutsche Bank merupakan saham yang paling aktif diperdagangkan dengan nilai transaksi sebesar 227,12 juta euro (sekitar 254,28 juta dolar AS).
(T.A026)

Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2016