London (ANTARA News) - Manajer Manchester United Louis van Gaal menepis kabar bahwa klub itu telah mendekati Jose Mourinho untuk menggantikannya di Old Trafford.
BBC dan Manchester Evening News melaporkan Jumat lalu bahwa United telah menggelar pembicaraan pendahuluan dengan Mourinho yang dipecat Chelsea Desember tahun lalu.
Namun Van Gaal yang kontraknya habis tahun depan, menyebut laporan media itu omong kosong dan mengatakan mustahil United tengah mencari penggantinya.
"Saya tak percaya sudah ada hubungan antara Jose Mourinho dengan Manchester United karena saya sudah menyaksikan apa yang telah terjadi pada dua bulan terakhir," kata Van Gaal menjelang laga MU melawan Chelsea hari ini.
"Sangat sulit bagi saya, bagi istri saya, bagi anak-anak saya, bagi cucu saya dan bagi sahabat-sahabat saya untuk mengatasi kabar ini. Tapi inilah dunia sepak bola."
United masih lima poin di bawah zona Liga Champions dengan menduduki peringkat lima klasemen. Mereka masih bertahan pada Piala FA dan Liga Europa, tetapi sudah tersisih dari Piala Liga dan Liga Champions musim ini.
Mourinho berkata setelah dipecat oleh Chelsea bahwa dia akan tetap di Inggris dan bersedia untuk kembali melatih klub Inggris, demikian AFP.
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2016