Jerusalem (ANTARA News)- Sebuah perusahaan Israel akan menjual kepada AS 60 kendaraan lapis baja untuk digunakan tentaranya di Irak, kata radio militer, Selasa. Kendaraan-kendaraan Golan itu, yang diproduksi perusahaan Rafael seharga 37 juta dolar dan akan dikirim dalam tiga bulan, katanya. Kendaraan seberat 15 ton itu dirancang untuk mengangkut 10 tentara dan peralatan mereka. Ini pertama kali diungkapkan September 2006 dan empat bulan kemudian tentara AS memesan 60 kendaraan itu, yang belum digunakan pasukan Israel. Kendaraan Golan itu dilengkapi dengan "lantai mengambang" untuk mengurangi dampak dari ledakan bom dan "secara khusus dipakai untuk operasi di zona-zona perkotaan yang padat penduduk," kata pabrik kendaraan itu. Produser-produser senjata Israel sudah memberikan pasukan AS di Irak antara lain roket-roket dan lapis baja untuk melindungi tank dan kendaraan lapis baja pengangkut personil.(*)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2007