Palembang (ANTARA News) - Tim Sriwijaya FC membidik penjaga gawang dari sejumlah klub Tanah Air untuk menempati posisi skuat utama pada turnamen yang akan diikuti pada 2016.
Asisten Pelatih Sriwijaya FC Hartono Ruslan di Palembang, Sumsel, Kamis, mengatakan, tim saat ini hanya diperkuat dua penjaga gawang yakni Dian Agus Prasetyo dan Yogi Triana, setelah Teja Paku Alam memperkuat Tim PON Sumsel.
"Apabila sudah dapat kiper baru, baru akan ditentukan siapa yang menjadi penjaga gawang utama, karena posisi Dian Agus juga masih bisa digeser," kata Hartono.
Pelatih penjaga gawang Sriwijaya FC Hariono menerangkan dua penjaga gawang terbaik Tanah Air telah direkomendasikan oleh manajemen yakni Andritany Ardhiyasa dari Persija Jakarta dan Shahar Ginanjar dari Mitra Kukar.
"Saya nilai keduanya merupakan kiper terbaik sekarang ini," kata dia.
Terkait faktor kesehatan mata Dian Agus, apakah bakal membuat tergusur ke posisi kedua, Hariono belum berani menjawab tapi ia membenarkan kalau anak asuhnya tersebut sempat menjalani tes pada penglihatannya.
"Dian sudah diperiksa ke dokter, kata dokter tidak ada kendala. Saat latihan juga saya tes tidak ada masalah. Namun berdasarkan kesepakatan jajaran pelatih, posisi kiper utama memang harus diperebutkan," kata dia.
Sriwijaya FC sudah memiliki skuat untuk membela tim pada dua turnamen terdekat yakni Piala Gubernur Kaltim, dan Piala Marah Halim.
Laskar Wong Kito di bawah kepemimpinan pelatih Benny Dollo ditargetkan manajemen setidaknya meraih capaian sebelumnya yakni menjadi runner up Piala Presiden 2015.
Pewarta: Dolly Rosana
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2016