Los Angeles (ANTARA News) - Netflix menghadirkan kembali "Gilmore Girls", serial TV mengenai seorang ibu berusia 30an dan putri remajanya yang lebih dari satu dekade lalu menarik banyak penggemar.

Bintang-bintang serial itu seperti Lauren Graham sebagai Lorelai Gilmore dan Alexis Bledel sebagai putrinya Rory juga akan kembali.

Seperti dilansir kantor berita AFP, Graham mengonfirmasi rencana pemunculan kembalinya serial tersebut, juga kembalinya para pemain, lewat akun Twitter, Jumat malam (29/1).

"SAYA SEKARANG BISA MENGONFIRMASI: ini waktunya bagi saya, dan jaket yang saya curi pada 2007, kembali bekerja," tulisnya dalam akun @thelaurengraham, serta menyebut @netflix dan tagar #GilmoreGirls.

Tulisan di Twitter itu disertai dengan foto Graham memegang jaket lavender bertulisan "Property of Gilmore Girls Costume".

Acara populer yang tayang sebanyak 150 episode dari 2000 hingga 2007 itu akan menampilkan lagi aktor Scott Patterson, Kelly Bishop, Sean Gunn dan Keiko Agena.

Kreator Amy Sherman-Palladino akan mengawasi program baru itu meski Netflix tidak memberikan rincian mengenai nama program yang baru, jadwal pengambilan gambar atau kapan penggemar dapat menontonnya daring.

Menurut laporan majalah Variety, episode terbaru akan berbentuk mini seri, dengan empat pertunjukan berdurasi 90 menit, sementara episode yang asli tayang dalam bentuk serial TV standar.


Penerjemah: Nanien Yuniar
Editor: Maryati
Copyright © ANTARA 2016