Jakarta (ANTARA News) - Atlet ganda campuran Indonesia, Praveen Jordan/Debby Susanto, bakal menghadapi pasangan Korea Selatan, Shin Baek Cheol/Chae Yoo Jung, pada semifinal Kejuaraan Bulu Tangkis Internasional di India.
"Saya mengingatkan mereka untuk tidak lengah dalam semifinal. Mereka telah menemukan pola permainannya sejak awal putaran pertama," kata pelatih ganda campuran pelatnas Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PBSI) Enroe Suryanto yang dalam pesan singkat kepada Antara di Jakarta, Sabtu.
Praveen/Debby melangkah ke semifinal setelah menyingkirkan pasangan Jerman, Michael Fuchs/Birgit Michels, pada putaran perempat final yang berlangsung Jumat (29/1) dengan skor 21-16, 21-18.
Penampilan pasangan Indonesia yang menempati posisi unggulan dua itu, memang lebih baik dibandingkan saat Malaysia Master, pada pekan ketiga Januari.
Sejak game pertama, Praveen/Debby selalu menang dua game langsung dalam turnamen tingkat grand prix gold itu.
"Memang benar, saya memfokuskan mereka dari sisi non-teknis dan mentalnya agar lebih siap bertanding setelah mereka kalah di Malaysia kemarin," kata Enroe.
Praveen/Debby menyingkirkan pasangan Korea Selatan, Kim Gi Jung/Shin Seung Chan, pada putaran pertama 21-18, 21-14.
Pada game kedua, mereka mengalahkan pasangan tuan rumah, Arun Vishnu/Aparna Balan 21-13, 21-17.
Enroe mengatakan Praveen/Debby mampu menemukan pola permainan mereka sehingga berpeluang besar menaklukkan lawan-lawan dalam turnamen berhadiah total 120 ribu dolar AS itu.
Pewarta: Imam Santoso
Editor: Heppy Ratna Sari
Copyright © ANTARA 2016