Pekanbaru (ANTARA News) - Jajaran Kepolisian Resor Kota Pekanbaru, Riau menyelidiki tewasnya seorang wanita yang berprofesi sebagai "Sales Promotion Girl" dengan cara gantung diri di pintu kos-kosan korban di Perumahan Jondul.

"Korban bernama Melli berusia 28 tahun ditemukan tewas dengan menggunakan tirai pintu kamar," jelas Wakil Kepala Polresta Pekanbaru Ajun Komisaris Besar Polisi Sugeng Putut Wicaksono kepada Antara di Pekanbaru, Selasa.

Dia menjelaskan bahwa wanita keturunan yang kesehariannya bekerja sebagai SPG di lokasi kuliner Pekanbaru itu pertama kali ditemukan tewas oleh seorang pembantu bernama Sarkem di kediamannya yang beralamat di Jalan Lokomotif, Perum Jondul, Kecamatan Lima Puluh.

Sarkem yang kala itu atau pada Selasa sekitar pukul 17.15 WIB tadi hendak mengantarkan pakaian korban kaget bukan kepalang ketika melihat korban ditemukan dalam keadaan tidak bernyawa dengan cara gantung diri.

Sarkem lantas melaporkan tewasnya Melli ke pengelola kos-kosan tempat korban selama ini tinggal.

Korban ditemukan tewas dengan menggunakan baju kaos bercelana pendek. Sementara itu, persis di bawah kaki korban terdapat sebuah kursi dalam keadaan roboh. Selain itu, tangan kanan korban terlihat memegangi tirai.

Putut menjelaskan saat ini pihaknya terus memeriksa saksi-saksi guna memastikan kematian korban. Sementara itu, jasad korban saat ini telah dibawa ke Rumah Sakit Umum Daerah Arifin Achmad guna keperluan otopsi.

Pewarta: Fazar Muhardi & Anggi Romadhoni
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2016