Barcelona (ANTARA News) - Pelatih Barcelona Luis Enrique akan bertemu dengan sejawatnya di Espanyol Constantin Galca menjelang pertandingan kedua putaran 16 besar Piala Raja Spanyol antara kedua tim, untuk meredakan ketegangan di antara tim-tim asuhannya.

Pertandingan di Cornella-El Prat pada Rabu akan menjadi "derby" Barcelona ketiga dalam rentang waktu sepuluh hari di mana dua pertandingan sebelumnya didominasi oleh hal-hal kurang baik di dalam dan di luar lapangan.

Enrique tidak pergi ke Zurich pada Senin untuk menghadiri pesta gala Ballon dOr meski dinominasikan sebagai pelatih terbaik, dan Espanyol mengonfirmasi bahwa ia akan bertemu dengan Galca pada Selasa sore.

Pelatih Barca itu menyamakan taktik-taktik Espanyol dengan "American Football" ketika tim tamu harus kehilangan dua pemain karena mendapat kartu merah saat Barca memenangi pertandingan leg pertama dengan skor 4-1 pada pekan lalu.

Bagaimanapun, sang juara Eropa tidak akan diperkuat Luis Suarez yang dijatuhi skors sebab ia mendapatkan hukuman larangan bermain untuk dua pertandingan karena berseteru dengan para pemain Espanyol di terowongan (tunnel) stadion setelah pertandingan dan menyebut mereka "limbah ruang angkasa."

Espanyol juga dilaporkan ke komisi anti kekerasan Spanyol oleh Liga Spanyol karena dugaan pelecehan rasial yang ditujukan kepada bintang Brazil Neymar saat kedua tim bermain imbang 0-0 di Liga Spanyol pada 2 Januari. Demikian laporan AFP.

(Uu.H-RF/I015)

Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2016