London (ANTARA News) - Tampil membosankan dan nyaris tanpa greget dalam melancarkan serangan ke lini pertahanan lawan bukan tidak mungkin menyeret manajemen Manchester United (MU) untuk bersegera mengusir meneer Louis Van Gaal sebagai pelatih dari Old Trafford.
Mantan pemain MU, Paul Scholes melontarkan pernyataan gamblang bahwa penampilan skuad Red Devils kian membosankan bahkan menjemukan di bawah arahan pelatih Van Gaal.
Betapa tidak? Bertanding di Old Trafford dan turun dengan kekuatan penuh ketika melawan Sheffield United saja, MU hanya menang 1-0 dalam ajang Piala FA putaran ketiga pada Minggu (10/1). Gol semata wayang itu pun dicetak dari titik penalti yang dieksekusi oleh Wayne Rooney.
Sejumlah media massa Inggris menyebut bahwa Mauricio Pochettino diisukan bakal menggantikan Van Gaal bila saja manajemen MU kehilangan kesabaran dengan capaian yang tidak mengesankan dari pelatih asal Belanda itu, sebagaimana dikutip dari laman International Business Times.
Di bawah komando Van Gaal, belanja pemain kubu MU mencapai 250 juta pound atau sekitar Rp5 triliun. Duit sebanyak itu justru tidak mendongkrak posisi United yang kini bertengger di peringkat kelima dalam klasemen Liga Inggris, hanya tertinggal tiga poin di belakang Tottenham.
Mantan pelatih Barcelona itu justru menistakan posisi MU di kancah sepak bola Inggris, dengan capaian tanpa satu kemenangan dalam delapan laga di seluruh kompetisi.
Menurut harian The Mirror, manajemen United terkesan dengan capaian prestasi Pochettino yang kini masih melatih Tottenham. Di bawah arahan pelatih asal Argentina ini, pasukan Spurs menyajikan permainan cepat, mengandalkan sepak bola menyerang, juga mampu menurunkan skema pertahanan yang kokoh.
Sebaliknya, MU di bawah arahan Van Gaal, justru banyak menuai kritik karena banyak menampilkan gaya permainan yang menjemukan. Rooney dan kawan-kawan tidak memiliki taji untuk meneror pertahanan lawan dengan mengerahkan serangan bertubi-tubi.
Selain, Pochettino, pelatih Paris Saint-Germain (PSG), Laurent Blanc masuk bursa pelatih yang akan menggeser posisi Van Gaal.
Blanc mampu membawa PSG keluar sebagai juara empat kali berturut-turut kompetisi kasta tertinggi Liga Prancis (Ligue 1). Di musim ini, PSG bertengger di peringkat pertama dengan selisih 20 poin dari perinkat kedua.
Penerjemah: AA Ariwibowo
Editor: AA Ariwibowo
Copyright © ANTARA 2016