Jakarta (ANTARA News) - Rumor mengenai iPhone 7 dan iPhone 7 Plus mulai terungkap. Perangkat tersebut kabarnya akan dibekali ruang penyimpanan 256GB.
Jumlah tersebut dua kali lipat dari memori internal terbesar yang disediakan Apple untuk iPhone 6s dan iPhone 6s Plus, yakni 128GB.
Apple selama ini menawarkan ROM sebesar 4GB, 8GB dan 16GB untuk para pembeli iPhone.
Rumor lainnya menyebut iPhone 7 Plus dibekali baterai 3100mAh alias meningkat hampir 13 persen dibanding kapasitas baterai yang saat ini bekerja di iPhone 6S Plus yaitu 2750mAh.
Tidak hanya itu, iPhone 7 Plus kabarnya juga akan mengusung teknologi Touch ID yang tertanam di layar handset, serta RAM 3GB.
Meskipun kabar terbaru menyebutkan bahwa Apple akan meluncurkan iPhone seri C (iPhone 7c) berlayar 4 inci pada April mendatang, Apple diperkirakan tidak akan menghadirkan iPhone 7 dan iPhone 7 Plus hingga September tahun ini, demikian Phone Arena.
Penerjemah: Arindra Meodia
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2016