London (ANTARA News) - Roger Federer menyamai rekor Jimmy Connors dengan 160 pekan beruntun sebagai petenis nomor satu dunia, ketika peringkat baru dikeluarkan Senin, sekaligus menjadi orang kedua yang mencapai prestasi itu dalam 30 tahun terakhir. Petenis Swiss itu, yang prestasinya dimulai 2 Februari 2004, setara dengan petenis Amerika Connors yang menikmati keberadaan di puncak klasemen antara 29 Juli 1974 dan 22 Agustus 1977. Federer berperuang melampaui angka itu pekan depan bahkan kendati dia tidak turun dalam turnamen sejak Australia Terbuka bulan lalu, dimana dia menjadi orang pertama dalam 27 tahun terakhir yang memenangi event grand slam tanpa kehilangan satu set pun. Dominasinya yang demikian dalam olahraga, petenis berusia 25 tahun itu mampu mengukir prestasi baru setelah memenangi Piala Master akhir musim November lalu. "Saya pikir itu jelas salah satu rekor terbesar yang akan saya pecahkan, mungkin terbesar dalam karir saya," kata Federer di Shanghai pada 2006. "Saya menunggu peristiwa itu dan kemudian saya akan merayakannya." Kemenangan Federer di Melbourne Park memberi dia gelar grand slam ke-10 dalam waktu tiga tahun. Dia akan kembali beraksi di Dubai pekan depan.(*)
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2007