Bagi saya, jika anda menginginkan striker, maka ia harus mampu mencetak banyak gol, punya kondisi fisik yang baik, karakteristik yang baik

London (ANTARA News) - Mauricio Pochettino menegaskan bahwa Tottenham Hotspur memerlukan striker anyar untuk membangun pergerakan ofensif Harry Kane. harapan pelatih Spurs itu dapat diwujudkan dalam bursa transfer pemain pada Januari 2016.

Spurs gagal memperoleh pemain depan yang ofensif pada musim panas lalu, meski sudah melakukan sederet penawaran untuk memboyong Saido Berahino, sebagaimana dikutip dari laman Irish Examiner.

Kane telah turun membela Tottenham dalam 20 laga musim ini, hanya saja ia dibangkucadangkan di laga Liag Eropa melawan Qarabag dan Anderlecht.

Pochettino sebelumnya coba menurunkan Son Heung-min, Clinton Njie, Nacer Chadli dan Erik Lamela untuk menempati posisi di depan, hanya saja mereka lebih nyaman bermain dan bergerak sebagai gelandang menyerang yang tampil berperan lebih melebar.

"Kami memiliki pemain-pemain yang ofensif sebagaimana ditunjukkan oleh Harry. Ada pula Sonny atau Chadil atau Clinton. Mereka dapat bermain sebagai seorang striker," kata Pochettino.

"Mungkin saja benar. Saya mengenal mereka bukan striker yang spesifik, untuk itu kami coba bekerja lebih keras di bursa transfer musim depan. Kami coba memantau sejumlah pemain sekarang, meski itu bukan tugas yang mudah juga."

"Yang terpenting, kami tidak kehilangan keseimbangan sebagai tim. Yang penting, kami menemukan pemain yang sangat spesifik."

"Bagi saya, jika anda menginginkan striker, maka ia harus mampu mencetak banyak gol, punya kondisi fisik yang baik, karakteristik yang baik, dapat menekan lawan, pekerja keras dan pribadi yang menawan juga," katanya.

Penerjemah: AA Ariwibowo
Editor: AA Ariwibowo
Copyright © ANTARA 2015