New York (ANTARA News) - Pamela Anderson menjadi orang terakhir yang berpose untuk majalah Playboy, menutup tradisi 60 tahun yang telah menampilkan para perempuan mulai dari Madonna, Kim Kardashian dan Cindy Crawford untuk publikasi majalah pria itu.
Majalah Playboy mengatakan bintang "Baywatch" berusia 48 tahun itu akan tampil untuk sampul majalah edisi Januari/Februari 2016 yang dijual mulai 11 Desember.
Pamela tampil pada 12 halaman dan diwawancarai aktor James Franco.
Playboy, didirikan pada 1953 oleh Hugh Hefner, mengumumkan pada Oktober bahwa mereka akan berhenti menerbitkan foto bugil perempuan, karena sudah ketinggalan zaman mengingat banyak pornografi bebas beredar di Internet.
Sirkulasi Playboy menurun dari 5,6 juta pada 1975 menjadi sekitar 800.000 akhir-akhir ini.
Edisi baru ini menjadi penampilan ke-14 Anderson di Playboy sejak 1989, lebih banyak dari selebriti lain.
"Saya mendapat telepon dari pengacara (Hugh Hefner) yang berkata, 'Kami tak mau orang lain. Tidak ada lagi yang lain, maukah kamu tampil di sampul terakhir Playboy?'" kata Anderson kepada Entertainment Tonight seperti dilansir Reuters.
Aktris dan model itu mengatakan dia sebelumnya memberitahu putra-putranya, Brandon (19) dan Dylan (17), sebelum menyetujui karena selama bertahun-tahun anaknya telah "digoda dan diejek, juga beberapa kali beradu jotos karena ibunya." Kali ini keduanya mendorong ia untuk melakukannya, kata Anderson.
Anderson mengatakan dia adalah orang yang paling sering difoto oleh Playboy, demikian Reuters.
Penerjemah: Nanien Yuniar
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2015