"Kita sudah sering kali mengimbau kepada anggota FOCI agar paham berkendara, sehingga tidak mengganggu arus lalu lintas. Kita harus tingkatkan keamanan berlalu lintas baik bagi dirinya maupun pengendara lain," kata Presiden FOCI, Ahmad Sahroni, di Jakarta, Kamis.
Sahroni tidak mau berkomentar lebih jauh tentang kecelakaan yang menimpa pengemudi mobil mewah lainnya, seperti Lamborghini di Surabaya, Jawa Timur, beberapa waktu lalu.
"Yang terpenting, bagaimana kita paham berlalu lintas dengan baik," kata Roni, sapaan Ahmad Sahroni.
Anggota FOCI saat ini berjumlah sekitar 150 orang, namun yang masih aktif sekitar 80 orang.
FOCI sendiri tidak menginginkan anggotanya merugikan orang lain dalam berlalu lintas, bahkan kalau perlu FOCI memberikan bantuan kepada masyarakat melalui acara Bakti Sosial.
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2015