Tokyo (ANTARA News) - Saham-saham Tokyo dibuka menguat didorong oleh yen yang lebih rendah pada Selasa, meskipun Wall Street juga melemah karena investor menunggu data ketenagakerjaan AS serta pertemuan Bank Sentral Eropa pekan ini.
Menurut AFP, indeks acuan Nikkei 225 di Bursa Efek Tokyo naik 0,26 persen atau 51,61 poin menjadi 19.799,08 pada pembukaan penawaran, sedangkan indeks Topix dari seluruh saham papan utama naik 0,33 persen atau 5,27 poin menjadi 1.585,52.
(A026/A011)
Editor: Unggul Tri Ratomo
Copyright © ANTARA 2015