HONG KONG--(Antara/BUSINESS WIRE) -- Citi dinobatkansebagai Bank Digital Terbaik di Asia tahun 2015 oleh majalah Global Finance,seiring keberhasilan perusahaan ini menyabet gelar Bank DigitalKorporat/Kelembagaan Terbaik dan Bank Digital Konsumen Terbaik di Asia.

Event tahunan ini mengevaluasikan berbagai pengajuanperbankan online dan seluler. Penilaian didasarkan pada keunggulan strategiuntuk menggaet dan melayani nasabah online, kesuksesan di dalam mengajaknasabah untuk menggunakan berbagai penawaran berbasis situs, pertumbuhan basisnasabah online, portofolio produk, bukti dari manfaat fisik yang didapatkandari berbagai inisiatif melalui internet, dan desain dan fungsi situs.

"Teknologi dan digitalisasi mentransformasicara kami melayani nasabah. Mulai dari kartu kredit hingga ATM, Citi memilikirekam jejak yang kuat dalam memanfaatkan teknologi canggih untuk meningkatkanlayanan kami terhadap para nasabah. Di Asia, kami meraih kesuksesan luar biasadengan berinovasi seperti mengintegrasikan berbagai teknologi tinggi padakantor-kantor cabang kami di seluruh dunia, dan prioritas utama kami sekarangialah untuk menjadi bank digital top dunia. Saya juga ingin berterima kasihkepada para nasabah yang telah percaya kepada kami sehingga memungkinkan kamimeraih penghargaan ini," ujar Kepala Perbankan Konsumen Citi Asia Pasifik.

Mengomentari keberhasilan memenangkan penghargaanBank Digital Korporat/Kelembagaan Terbaik, Kepala Treasury and Trade SolutionsCiti Asia Pasifik, Amol Gupte mengatakan, "Kami berkomitmen untuk terusmeningkatkan dan mengadopsi inovasi dan digitalisasi guna memudahkan paranasabah untuk menyesuaikan model operasional mereka dengan pergeseran pasar dantuntutan bisnis. Dedikasi kami terhadap perbankan digital telah membantumemberikan hasil yang lebih berdampak, sehingga menjadikan produk-produk kamilebih simpel, lebih mudah digunakan, dan lebih fleksibel, dan meningkatkanvisibilitas nasabah-nasabah korporat untuk terhadap arus kas mereka dalam carayang benar-benar baru dan inovatif. Penghargaan ini adalah bukti dari kerjakeras kami untuk meningkatkan pengalaman konsumen melalui digitalisasi, sertasoliditas kerjasama kami dengan para nasabah."

Citi terus berinvestasi dalam mendigitalisasikanseluruh lini bisnisnya di asia untuk mendukung pergeseran pasar dan evolusipreferensi para nasabahnya. Investasi ini meliputi peluncuran perbankan selulerdi 12 pasar dimana perusahaan ini menyediakan bisnis konsumen.

Bank ini juga aktif mengembangkan berbagai solusibaru untuk para nasabahnya. Hal ini meliputi pengembangan solusi baru melaluievent kompetisi Citi Mobile Challenge yang dibuka untuk umum dengan tujuanuntuk membantu mengembangkan berbagai solusi teknologi keuangan generasiselanjutnya dari kawasan ini.

Event terakhir yang digelar di Asia diikuti oleh1900 pendaftar dan hampir 80 tim pengembang teknologi keuangan memamerkanberbagai solusi mereka di event demo di Bengaluru pada tanggal 3 November, diSingapura pada tanggal 6 November, di Sydney pada tanggal 10 November, dan HongKong pada tanggal 12 November. Jajaran pemenang akan diumumkan pada tanggal 15Desember. Citi yakin kompetisi ini, bersama dengan laboratorium ConsumerInnovation miliknya, akan membantu mempercepat dan membuka peluang inovasi yangtransformasional bagi industri perbankan.

Kecepatan, kemudahan, dan ketersediaan merupakanfaktor utama di dalam penggunaan teknologi Citi. Kantor-kantor cabang Citi yangbaru di seluruh dunia kini telah mengadopsi model Perbankan Pintar, yangmenggunakaan panel sentuh interaktif, fitur konferensi video, dan perbankanberlayanan penuh yang dapat diakses melalui iPhone dan iPad. Pertamadiluncurkan di Asia pada 2009, prakarsa ini kini telah diimplementasikan diseluruh dunia. Dengan hadirnya teknologi pintar, kantor-kantor cabang tersebutmampu menggaet nasabah dua hingga tiga kali lipat lebih banyak dibandingkankantor cabang tradisional. Selain itu, teknologi pintar juga memungkinkan kantor-kantorcabang tersebut untuk mewujudkan operasi nir kertas dan nirkabel. Hampir 98%transaksi ritel Citi di Asia kini melalui channel non kantor cabang dan sekitar20% kartu kredit diperoleh melalui channel digital.

Pada aspek kelembagaan, Citi Treasury and TradeSolutions (TTS) membantu wujudkan kesuksesan para nasabah kami denganmenyediakan beragam layanan manajemen kas dan keuangan perdagangan inovatif danyang dipersonalisasikan bagi perusahaan-perusahaan multinasional, lembagakeuangan, dan perusahaan publik di seluruh dunia. Mengacu pada jaringankepemilikan terbesar di industri perbankan dengan lisensi perbankan di lebihdari 100 negara dan platform teknologi yang terintegrasi di seluruh dunia, TTStetap menjadi yang terdepan dalam menyediakan berbagai solusi manajemen kas,perdagangan, dan likuiditas digital yang paling komprehensif di industriperbankan dunia.

CitiDirect BESM, platform perbankan digitalkelembagaan Citi bertindak sebagai sistem inti strategi perbankan online-nya,yang menyediakan titik akses tunggal yang terpusat terhadap berbagai layananmanajemen kas, perdagangan, likuiditas, dan investasi global. Solusi initersedia di 95 negara dalam 24 bahasa dan 140 mata uang. CitiDirect BESM, terusmenghuni ranking pertama di seluruh dunia selama sembilan tahun berturut-turutdalam Studi Pembandingan Layanan Online oleh Greenwich Associates, lembagariset dan konsultan independen.

Pada 2014, TTS telah memproses lebih dari 100 jutatransaksi pembayaran elektronik melalui platform CitiDirect BESM di Asia,dimana total transaksi senilai 120 miliar dolar AS dilakukan melalui CitiDirectBESM Mobile dan 1,47 miliar dolar AS melalui CitiDirect BESM Tablet.

Di Asia, Citi juga merupakan satu-satunya bank yangmeluncurkan Rekening Virtual untuk nasabah korporat di 16 pasar, serta RekeningKartu Virtual di tujuh pasar. Rekening Virtual adalah mekanisme pembayarandimana nasabah korporat menerbitkan nomor rekening virtual bertujuan khususkepada para pelanggan mereka untuk kebutuhan pembayaran, sedangkan RekeningKartu Virtual merupakan solusi inovatif di pasaran yang menghadilkan nomorrekening sekali pakai untuk tiap transaksi kartu, sehingga menjamin keamananpembayaran domestik dan B2B lintas batas.

Di event penghargaan yang diselenggarakan pada bulanOktober, Citi juga menyabet penghargaan Bank Digital Global TerbaikKeseluruhan.

TentangCiti

Citi, bank global terkemuka, kini memiliki sekitar200 juta rekening nasabah dan beroperasi di lebih dari 160 negara dan wilayah.Citi melayani para nasabah, enterprise, pemerintah, dan lembaga lainnya denganberbagai solusi dan layanan keuangan berkelas dunia, seperti perbankan dankredit konsumen, perbankan korporat dan investasi, perdagangan sekuritas,layanan transaksi, dan manajemen kekayaan.

Informasi lebih lanjut dapat ditemukan di www.citigroup.com | Twitter: @Citi |YouTube: www.youtube.com/citi | Blog:http://blog.citigroup.com | Facebook: www.facebook.com/citi | LinkedIn: www.linkedin.com/company/citi

Baca versi aslinya di businesswire.com:

http://www.businesswire.com/news/home/20151119006009/en/

Kontak

Citigroup Inc.

James Griffiths, +852-2868-7668

james.a.griffiths@citi.com

Sumber: Citigroup Inc.

Pengumuman ini dianggap sah dan berwenang hanyadalam versi bahasa aslinya. Terjemahan-terjemahan disediakan hanya sebagai alatbantu, dan harus dengan penunjukan ke bahasa asli teksnya, yang adalahsatu-satunya versi yang dimaksudkan untuk mempunyai kekuatan hukum.

Pewarta: PR Wire
Editor: PR Wire
Copyright © ANTARA 2015