Athena (ANTARA News) - Delapan pendatang tenggelam dan setidaknya tiga orang hilang setelah perahu karet mereka karam di lepas pantai Pulau Kos, Yunani, Selasa pagi, kata penjaga pantai.

Reuters melaporkan, tujuh orang diselamatkan dan awak darurat berusaha mengangkat jenazah akibat kapal terbalik itu, kata pejabat penjaga pantai.

Lebih dari 600 ribu pengungsi dan pendatang yang lari dari Suriah, Afghanistan dan negara lain yang dilanda perang, tiba di Yunani dari Turki pada tahun ini dengan mempertaruhkan nyawa melalui persimpangan laut pendek tapi berbahaya, sering kali menggunakan kapal tiup. Ratusan orang tenggelam.

Yunani, yang berjuang mengatasi krisis ekonomi, mengatakan tidak memiliki dana untuk semua pendatang sebelum mereka pindah ke tujuan lain termasuk Jerman dan Swedia.

Perdana Menteri Alexis Tsipras mengatakan bantuan keuangan dapat ditawarkan ke Turki sebagai imbalan untuk mendaftar dan memproses imigran di wilayahnya. Tsipras mengunjungi Turki pada Selasa dan Rabu untuk membahas krisis pengungsi terburuk sejak Perang Dunia II itu.

(Uu.G003)

Editor: Heppy Ratna Sari
Copyright © ANTARA 2015