COLLEGEVILLE, Philadelphia, 10 Februari (ANTARA/PRNewswire/AsiaNet) -- Wyeth Pharmaceuticals, divisi Wyeth (NYSE: WYE), menyambut baik keputusan sejumlah negara donor yang berfokus pada pentingnya penyakit pneumococcal dan meluncurkan Komitmen Pasar Maju percontohan, yang akan membantu memberikan vaksin gabungan pneumococcal ke negara berkembang. "Pembiayaan yang dijanjikan ini memberikan perhatian yang jauh lebih dibutuhkan pada hambatan global penyakit pneumococcal," kata Bernard Poussot, Presiden, Kepala Operasional sekaligus Wakil Preskom Wyeth. "Kami bergabung dengan Federasi Internasional Produsen dan Asosiasi Obat-obatan dan komunitas global dalam memuji sejumlah negara donor, dan berharap untuk bekerjasama dengan mitra internasional dengan tujuan membantu melindungi anak-anak di negara berkembang terhadap akibat penyakit pneumococcal yang dapat membinasakan." Wyeth berkomitmen membantu melindungi bayi dan anak kecil terhadap penyakit pneumococcal dan baru-baru ini memasarkan satu-satunya vaksin gabungan pneumococcal, PREVENAR(TM), Vaksin Gabungan Saccharide Pneumococcal yang dapat diserap, yang telah dimasukkan ke dalam banyak program imunisasi masa kanak-kanak di seluruh dunia dan berdampak signifikan terhadap kesehatan masyarakat. Baru-baru ini, Kelompok Dewan Penasehat Strategis Pakar (SAGE) Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), menganjurkan pemberian utama PREVENAR dalam program imunisasi nasional di seluruh dunia. SAGE merekomendasikan bahwa vaksin tersebut dimasukkan ke dalam program imunisasi kini, mengingat kemanjuran vaksin yang telah diperlihatkan dan beban penyakit yang tinggi, untuk membantu menurunkan angka kematian dan ketidaknormalan secara besar-besaran. Di samping itu, Wyeth kini mengembangkan vaksin gabungan pneumococcal 13 valent yang menargetkan serotypes tambahan. Vaksin yang tengah diselidiki ini saat ini melakukan pengembangan klinis dan akan dapat menawarkan cakupan yang lebih luas terhadap penyakit pneumococcal. Tentang Penyakit Pneumococcal Penyakit Pneumococcal disebabkan oleh bacterium S. pneumoniae, dan menggambarkan sekelompok penyakit, yang meliputi bacteremia/sepsis, meningitis, pneumonia dan otitis media. Penyakit Pneumococcal menyerang anak-anak maupun dewasa dan merupakan penyebab utama kematian dan penyakit di seluruh dunia. WHO memperkirakan bahwa penyakit Pneumococcal menyebabkan hingga satu juta kematian di seluruh dunia tiap tahun pada anak-anak berumur di bawah lima tahun di seluruh dunia. Lebih jauh, menurut WHO, penyakit Pneumococcal merupakan penyebab kematian nomor satu yang dapat dicegah oleh vaksin pada anak-anak di bawah lima tahun di seluruh dunia. Wyeth Pharmaceuticals Wyeth Pharmaceuticals, divisi Wyeth, memiliki sejumlah produk terkemuka di bidang perawatan kesehatan wanita, penyakit menular, kesehatan saluran pencernaan, sistem saraf pusat, peradangan, pencangkokan, hemofilia, onkologi, vaksin dan produk nutrisi. Wyeth adalah salah satu perusahaan produk perawatan kesehatan dan obat-obatan yang berorientasi riset terbesar di dunia. Pemimpin dalam penemuan, pengembangan, pembuatan dan pemasaran obat-obatan, vaksin, produk bioteknologi dan obat non-resep yang meningkatkan kualitas hidup orang di seluruh dunia. Divisi-divisi besar Perusahaan meliputi Wyeth Pharmaceuticals, Wyeth Consumer Healthcare dan Fort Dodge Animal Health. Pernyataan pada siaran pers ini bukan fakta sejarah melainkan pernyataan masa depan berdasarkan ekspektasi terkini dari sejumlah peristiwa masa datang dan tunduk pada resiko dan ketidakpastian yang dapat menyebabkan hasil aktual untuk berbeda secara materi dari hal-hal yang diekspresikan atau diimplikasikan oleh pernyataan tersebut. Resiko dan ketidakpastian ini meliputi resiko yang dihubungkan dengan komersialisasi ketidakpastian yang sudah melekat (meliputi yang berkenaan dengan produk jalur pipa kami), pembayaran dan penetapan harga obat untuk produk kami oleh Pemerintah dan para pembayar pihak ketiga, manufakturing, data yang dikumpulkan pada keamanan dan kemanjuran produk kami, kondisi ekonomi mencakup bunga dan fluktuasi nilai tukar kurs, perubahan dalam sejumlah prinsip akunting yang dapat diterima secara umum, dampak dari ketatnya atau produk generuk, pola pembelian perdagangan, operasi bisnis global, pertanggung jawaban produk dan jenis lain proses hukum, dampak dari pensahan dan pemenuhan perundang-undangan, hak kekayaan intelektual, hubungan strategis dengan pihak ketiga, pertanggung jawaban lingkungan, dan resiko serta ketidakpastian lainnya, meliputi hal-hal detil dari waktu ke waktu dalam laporan periode kami yang diajukan oleh Komisi Pertukaran dan Sekuritas, termasuk laporan terkini kami pada form 8-K, laporan tiga bulanan pada fom 10-Q dan laporan tahunan pada fom10-K, khususnya diskusi pada caption "Item 1A, Faktor-faktor resiko." Kami menganggap tidak berkewajiban untuk mengup-date secara publik pernyataan masa depan mana saja, baik itu sebagai hasil dari informasi baru, pengembangan masa depan atau sebaliknya. SUMBER: Wyeth Pharmaceuticals KONTAK: Natalie de Vane, +1-484-865-5139, atau Valerie Bomberger, +1-484-865-4188, atau Kontak Investor: Justin Victoria, +1-973-660-5340. Situs Web: www.wyeth.com
Copyright © ANTARA 2007