Kemenangan ini mengangkat posisi Napoli ke peringkat tiga klasemen sementara Liga Italia dengan 25 poin atau selisih dua poin dengan pemuncak klasemen Inter Milan.
Sementara Udinese di peringkat 17 dengan 12 poin atau hanya selisih satu poin dari zona degradasi yang ditempati Frosinone.
Pada jalannya laga, Higuain berhasil mencetak gol untuk keunggulan 1-0 Napoli setelah mendapatkan umpan terobosan Jorginho dari lini tengah pada menit 53.
Gol tersebut menjadi yang ke-200 selama Higuain tiga kali memperkuat klub berbeda di antaranya, 15 gol untuk River Plate, 121 gol untuk Real Madrid, dan 64 gol untuk Napoli.
Udinese mengemas peluang ketika umpan Emmanuel Badu mampu diteruskan oleh sepakan Cyril Thereau, namun upaya itu berhasil diblok pertahanan Napoli pada menit 79. Skor 1-0 kemenangan Napoli pun tidak berubah hingga laga usai.
Berikut susunan pemain kedua tim dilansir dari Football Italia:
Napoli (4-3-3): Reina, Soderlund, Albiol, Koulibaly, Ghoulam, Allan, Jorginho, Hamsik, Callejon (El Kaddouri), Higuain (Gabbiadini), Insigne (Dries Mertens).
Udinese (3-5-2): Karnezis, Wague, Danilo, Felipe (Piris), Widmer, Agyemang-Badu, Lodi, Iturra (Ali Adnan), Edenilson, Bruno Fernandes (Aguirre), Thereau.
Pewarta: Alviansyah Pasaribu
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2015