... tidak main-main dalam memerangi narkoba...

Cianjur, Jawa Barat (ANTARA News) - Badan Narkotika Nasional Kabupaten (BNNK) Cianjur, Jawa Barat, menggelar tes urine terhadap ratusan anggota Kodim 0608/Cianjur, sesuai permintaan Komandan Kodim 0608/Cianjur, Letnan Kolonel ARM Imam Haryadi.

"Kalau ada anggota kami yang positif mengunakan narkoba sanksinya tegas dipecat secara tidak hormat. Ini agar anggota Kodim 0608 bebas dari narkoba karena baru-baru ini, kami menangkap anggota kami yang mengunakan barang haram itu," kata Haryadi, di Cianjur, Senin.

Dia menuturkan, anggota berpangkat sersan mayor itu, sebelumnya sempat mendekam di penjara militer dengan kasus yang sama, dan sang bintara itu ditangkap tangan mengonsumsi narkoba.

"Kasusnya masih berjalan di Mahkamah Militer, kami yakin dia akan dipecat meskipun yang bersangkutan saat ini mengajukan kasasi ke Mahkamah Militer. Kami tidak main-main dalam memerangi narkoba," katanya.

Dari 500 anggota Kodim 0608/Cianjur, hanya 300 orang yang diuji karena 200 anggota lain tengah bertugas dan dinas. Sisa 200 anggota itu tetap akan diuji pada kesempatan berikut.

Haryadi menambahkan, narkoba adalah salah satu musuh dan perusak bangsa yang harus diperangi bersama.

Pewarta: Ahmad Fikri
Editor: Ade P Marboen
Copyright © ANTARA 2015