Jakarta (ANTARA News) - Beberapa ruas jalan di wilayah Jakarta, Senin, masih tergenang air, sehingga membuat warga Jakarta mencari akses bebas banjir untuk menuju ke tempat kerja masing-masing.
Akibatnya, ruas jalan yang terhindar dari genangan air seperti di Jalan Sudirman, Jakarta, Senin, dari arah Blok M menuju Jalan MH Thamrin, macet total.
Namun, lalu lintas sebaliknya, dari arah Thamrin menuju Blok M dalam keadaan lancar.
Antrean kendaraan yang menuju Jalan Sudirman mulai terjadi sepanjang satu kilometer dari Jalan Gatot Subroto yang menuju ke Jembatan Semanggi.
Untuk mengatasi kemacetan, petugas kepolisian memberlakukan sistem buka-tutup di Jembatan Dukuh Atas.
Kemacetan juga terjadi di kawasan Slipi, Jakarta Barat, karena para pengguna jalan menghindari kawasan Tomang, Grogol, dan Tanah Abang, yang masih terendam air. (*)
Copyright © ANTARA 2007