Sevilla, Spanyol (ANTARA News) - Penyerang Sevilla Kevin Gameiro berhasil mengemas trigol dalam laga pekan kesembilan La Liga Spanyol, saat timnya mencukur Getafe dengan skor 5-0 di Ramon-Sanchez Pizjuan, Minggu dini hari WIB.
Gameiro mencetak gol-golnya masing-masing pada menit 35 dan 45 serta sebuah eksekusi penalti pada menit 60, yang merupakan satu dari tiga tendangan penalti yang diperoleh Sevilla dalam laga tersebut.
Dua lainnya dialgojoi oleh Ever Banega pada menit 50 dan Yevhen Konoplyanka pada menit 81.
Selain memperoleh tiga penalti, Sevilla juga memperoleh keuntungan jumlah pemain saat salah satu punggawa Getafe menerima kartu kuning kedua dan diusir dari lapangan oleh wasit Inaki Vicandi Garrido pada menit 59.
Kemenangan tersebut mengantarkankan Sevilla naik ke peringkat kesembilan klasemen sementara dengan raihan 12 poin, melompati Getafe (10) yang harus turun ke urutan 12.
Gameiro membuka keunggulan Sevilla pada menit 35 setelah melepaskan tendangan kaki kanan dari dalam kotak penalti yang tak mampu dihalau penjaga gawang Vicente Guaita.
Sevilla menggandakan keunggulan menjadi 2-0 pada pengujung babak pertama lewat gol kedua Gameiro, yang kali ini meneruskan bola tendangan bebas Banega ke dalam kotak penalti.
Vigaray melakukan pelanggaran hanya lima menit setelah babak kedua bergulir, mengganjal Yevhen Konoplyanka di area terlarang, dan Banega dengan dingin mengeksekusi penalti itu demi membawa Sevilla unggul 3-0.
Vigaray lagi-lagi melakukan pelanggaran di dalam kotak penalti pada menit 59, yang bukan hanya berbuah tendangan penalti untuk Sevilla tetapi juga kartu kuning kedua dari wasit untuknya.
Kali ini Gameiro menghadapi bola dan dengan tenang mengarahkan bola ke sudut kiri demi melengkapi raihan trigol sekaligus memperbesar keunggulan Sevilla menjadi 4-0.
Menit 79, pemain pengganti Getafe, Wanderson, melakukan pelanggaran keras terhadap Mariano di dalam kotak penalti yang berbuah tendangan penalti ketiga untuk Sevilla.
Konoplyanka yang unjuk diri sebagai algojo membidik arah yang sama dengan Gameiro dan memastikan kemenangan Sevilla 5-0 atas Getafe.
Berikut susunan pemain yang diturunkan kedua tim dalam laga tersebut berdasarkan laman resmi UEFA.
Sevilla (4-2-3-1): Sergio Rico (PG); Mariano, Adil Rami, Timothee Kolodziejczak, Benoit Tremoulinas; Grzegorz Krychowiak, Ever Banega (Michael Krohn-Dehli); Vitolo, Vicente Iborra (Steven N'Zonzi), Yevhen Konoplyanka; Kevin Gameiro (Fernando Llorente)
Pelatih: Unai Emery
Getafe (4-2-3-1): Vicente Guaita (PG); Vigaray, Alexis, Santiago Vergini, Roberto Lago; Mehdi Lacen, Juan Rodriguez; Pedro Leon (Wanderson), Victor Rodriguez (Damian Suarez), Pablo Sarabia (Emi); Stefan Scepovic
Pelatih: Fran Escriba
Pewarta: Gilang Galiartha
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2015