Ada dua orang korban, sudah langsung dilarikan ke rumah sakit
"Ada dua orang korban, sudah langsung dilarikan ke rumah sakit," kata Subejo di lokasi kejadian, Kamis siang.
Kedua korban tersebut merupakan karyawan dari tempat karaoke Masterpiece yang berada di lantai 14.
Subejo mengatakan titik api berasal dari ruangan dapur atau pantry yang berukuran 4x6 meter persegi.
Ia mengatakan sumber api diduga akibat kelalaian karyawan saat berada di pantry.
"Bisa saat masak ditinggal, atau lupa mematikan kompor," kata dia.
Saat ini, kebakaran di lantai 14 Gedung Sarinah, Jl. MH Thamrin, Jakarta Pusat sudah berhasil dipadamkan oleh 22 unit Dinas Pemadam Kebakaran (DPK).
Berdasarkan cuitan dari akun twitter TMC Polda Metro Jaya, sejak pukul 12.25 WIB, kebakaran tersebut sudah berhasil dipadamkan.
"12:25 Kebakaran di lantai 14 gedung Sarinah, Thamrin sudah berhasil dipadamkan 22 unit DPK," kata @TMCPoldaMetro yang meretweet beberapa akun twitter di Jakarta, Kamis.
Pewarta: Sella Panduarsa Gareta
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2015